Apakah Siswa IPS dan Pesantren Boleh Pilih Jurusan IPA di SNMPTN 2022 ? - DAARUSSALAM
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Apakah Siswa IPS dan Pesantren Boleh Pilih Jurusan IPA di SNMPTN 2022 ?

 MA - daarussalam.com 
Kamis, 19 Januari 2022

Gambar ( Screen Shot LTMPT Portal )

MA-Daarussalam.com - LTMPT membolehkan siswa lulusan IPS dan pesantren mengambil jurusan IPA saat seleksi masuk PTN. Hal sebaliknya berlaku untuk siswa jurusan IPA. Aturan ini berlaku bagi peserta SNMPTN dan UTBK-SBMPTN 2022.


Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh pihak penyelenggara melalui ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Mochamad Ashari dalam kegiatan konferensi pers Penerimaan Mahasiswa Baru 2022 yang diselenggarakan oleh LTMPT, Selasa (4/1/2022) kemarin.

"Tidak ada larangan untuk itu (mengambil lintas jurusan). Jurusan IPS boleh mengambil IPA, campuran ya, mendaftar di pilihan program studi yang IPA. Sebaliknya juga boleh," terang Ashari

Untuk siswa pesantren, Ashari menyebut memiliki kedudukan yang sama dengan siswa Madrasah Aliyah (MA) sekaligus siswa SMA dan SMK. Sebab itulah, kata Ashari, tidak ada peraturan yang membatasi siswa pesantren untuk memilih program studi impiannya.

"Siswa pesantren kan madrasah, itu haknya sama persis dengan SMA sama juga dengan SMK. Jadi tidak ada perbedaan untuk itu," kata dia.

Meskipun tidak larangan soal lintas jurusan, LTMPT tetap mengingatkan para siswa terkait risiko pemilihan prodi lintas jurusan tersebut. Khususnya, saat pelaksanaan kuliahnya nanti. Mengingat adanya perbedaan mata pelajaran dari kedua jenjang tersebut.

"Bukan tidak boleh. Tetapi ada risiko nanti kelanjutannya itu sudah karena mata pelajarannya sangat berbeda dengan yang dihadapi nanti di tempat yang baru," ungkap Ashari.

Ashari juga menambahkan informasi soal ketentuan pemilihan prodi bagi siswa SMA, SMK, maupun MA dalam SNMPTN 2022 dan UTBK-SBMPTN 2022. Keduanya memiliki sedikit perbedaan.

Untuk jalur UTBK-SBMPTN 2022, tiap siswa diperbolehkan memilih dua prodi pada satu PTN atau masing-masing satu prodi pada dua PTN.

Sementara itu, siswa dapat memilih dua prodi dari satu PTN atau dua PTN di jalur SNMPTN. Jika memilih dua prodi, salah satu harus berada di PTN pada provinsi yang sama dengan madrasah asalnya. Jika memilih satu program studi, dapat memilih PTN yang berada di provinsi mana pun.


Perlu diketahui, siswa akan terkategori dalam dua kelompok saat mengikuti seleksi masuk PTN yang disusun LTMPT. Dua kelompok tersebut adalah kelompok eksakta dan sosial.

Pendaftaran seleksi masuk PTN juga dibagi menjadi dua jurusan yakni eksakta (IPA), atau sosial (IPS/Bahasa). Untuk saat ini, berdasarkan jadwal yang dirilis oleh LTMPT, pelaksanaan SNMPTN 2022 sedang memasuki tahap pembuatan akun LTMPT bagi sekolah.

Jadwal lengkap SNMPTN 2022 dapat disimak pada pemaparan berikut,

Jadwal Terbaru SNMPTN 2022
Registrasi Akun LTMPT Sekolah: 4 Januari - 15 Februari 2022
Registrasi Akun LTMPT untuk Siswa: 10 Januari-15 Februari
Sosialisasi PDSS: 1 Desember 2021-8 Februari 2022
Sosialisasi SNMPTN: 1 Desember 2021-28 Februari 2022
Launching Kegiatan PMB: 4 Januari 2022
Penetapan Siswa Eligible: 4 Januari -8 Februari 2022
Pengisian PDSS: 8 Januari-8 Februari 2022
Pendaftaran SNMPTN: 14-28 Februari 2022
Pengumuman Hasil SNMPTN: 29 Maret 2022


Semoga Sukses di SNMPTN 2022 ya....

Sumber Info : detik.com 

Posting Komentar untuk "Apakah Siswa IPS dan Pesantren Boleh Pilih Jurusan IPA di SNMPTN 2022 ?"